Melalui Agen BRIlink, BRI Cabang Perawang Salurkan 160 Paket Sembako dan APD

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Bank Republik Indonesia (BRI) cabang Perawang Kecamatan Tualang, terus bersinergi dengan pemerintah guna menekan penyebaran Covid-19, serta membantu masyarakat terdampak Covid-19. Salah satu bentuk peran aktif tersebut diimplementasikan dengan mengadakan penggalangan dana dari para insan BRILian dalam program “BRILian Fight Covid-19”.

Salah satu Program Brilian Fight Covid-19 atau melawan Covid-19 ini adalah membantu sesama masyarakat yang membutuhkan. Salah satunya memberikan paket sembako Sebanyak 160 paket yang terbagi menjadi 2 tahap. Tahap pertama sebanyak 70 paket, tahap kedua Sebanyak 90 paket, total 160 paket,  disalurkan di Kampung se Kecamatan Tualang Kabupaten Siak, Riau.

Sebelumnya, pihak BRI Cabang Perawang telah menyalurkan bantuan, mulai dari bantuan tabung disinfektan, masker, tempat cuci tangan di area fasilitas umum, dan sembako kepada masyarakat yang berdampak oleh wabah virus Covid 19.

"Ada 160 paket sembako yang kita bagikan kepada masyarakat yang terdampak oleh covid 19 ini. Pembagiannya kita lakukan bertahap," terang Kepala Cabang BRI Perawang, Tommy Salasah, yang didampingi Humas BRI Perawang, Erizal Syukra, dan Penghulu Kampung Tualang, Juprianto, Kamis 23 April 2020.

Perihal kenapa dilibatkan agen BRIlink setiap kampung yang dibantu, Kacab BRI Perawang itu menjelaskan, bahwa upaya kita membantu karena mereka pasti kekurangan omset karena dampak Covid-19 ini.

"Jadi, kita meminta kepada agen BRIlink untuk menyediakan sembako seharga Rp 100.000, kita bayar ke meraka, dan masyarakat yang terdampak Covid-19 itu langsung mengambil sembako ke tempat BRIlink itu," jelasnya.

Selain bantuan sembako, BRI Cabang Perawang juga telah memberikan bantuan berupa puluhan APD dan 10 unit westafel serta 11 alat semprot disinfektan, yang diserahkan kepada pemerintah kampung dan rumah sakit Tipe D Perawang. 

"Alhamdulillah, kita juga telah menyalurkan bantuan berupa APD untuk tim medis, westafel untuk kantor-kantor Pelayanan, seperti kantor camat, kantor penghulu kampung, dan Rumah Sakit Tipe D serta alat penyemprot disinfektan," ungkapnya.

Pimpinan Cabang BRI Perawang itu berharap, bantuan-bantuan sembako itu dapat membantu masyarakat ditengah mewabahnya Corona Virus. "Semoga bencana non alam Covid 19 ini segera berakhir. Kami akan selalu berupaya bersama pemerintah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan," ucapnya.

Dalam waktu dekat, BRI Cabang Perawang juga akan menyalurkan bantuan kepada fakir miskin dan yatim piatu. 

"Nantinya kita juga akan memberikan bantuan sembako kepada fakir miskin dan anak-anak yatim piatu. Kita harap, pihak Desa dapat menjalin komunikasi yang baik, agar bantuan-bantuan ini dapat tersalurkan dengan tepat sasaran," imbuhnya. (Adv/Van)
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar