BAZNAS Siak Salurkan 772 Paket Limbako

Camat Tualang: Disalurkan Kepada Kaum Dhuafa Yang Tidak Terima PKH

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Siak, kembali menyalurkan 772 paket Lima bahan pokok (Limbako) kepada kaum Dhuafa di Kecamatan Tualang. Bantuan tersebut diperuntukkan kepada 772 orang terdampak Covid-19 yang sudah terdata di Basis data terpadu (BDT), namun belum dapat bantuan program keluarga harapan (PKH).

Camat Tualang Zalik Efendi, S.Sos mengatakan, bantuan 772 Paket Limbako itu disalurkan kepada kaum dhuafa yang tidak terima program PKH, tapi terdata di BDT.

"Dengan bantuan yang diberikan dapat meringankan masyarakat kita yang terdampak Covid-19, bantuan Limbako ini rutin dilakukan setiap tahunnya, namun ini dipercepat. Sebelumnya bantuan ini diserahkan di bulan Ramadhan, karena dampak Covid-19, bantuan diserahkan dipercepat," sebut Camat Tualang Zalik Efendi kepada Riau bernas.com usai menyerahkan bantuan tersebut, Rabu (15/4/2020) di Kantor Kelurahan Perawang Kecamatan Tualang.

Zalik menghimbau kepada masyarakat Tualang agar dapat menjalankan protokoler Kesehatan, agar tetap dirumah dan tidak kemana-mana, kalau keluar gunakan masker.

Sementara itu, Ketua BAZNAS Kecamatan Tualang, Al Jufri, S.Sos mengatakan, bantuan Limbako diserahkan kepada kaum Dhuafa di Kecamatan Tualang.

"Bantuan sebanyak 772 paket sembako, kita paling terbanyak dari Kecamatan lain, semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 sejak beberapa bulan lalu, semoga musibah ini cepat berlalu," pungkasnya. (Adv/Van)
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar