Pembangunan Musholla Sei Nyamuk Program TMMD ke 105 Capai 70 Persen

ROKAN HILIR, RIAUBERNAS.COM - Pembangunan rumah ibadah masuk dalam sasaran ke-4 program TMMD ke 105, pengerjaan fisiknya  diperkirakan sudah mencapai 70 persen, dan hingga kini pekerjaan terus berlanjut.

Adapun pekerja hingga kini masih berlanjut dilaksanakan, seperti pekerjaan plasteran, pemasangan kuda-kuda kubah, serta penimbunan halaman musholla, demikian dikatakan Dandim 0321 Rohil Letkol Arh Didik Efendi, melalui Lettu Arh E. Nasution pada hari Senin (15/7/2019).

Tambah Kasi intel ini, untuk penuntasan pekerjaan fisik musholla, TNI bersama dengan masyarakat selalu bersama-sama dan penuh semangat hingga pekerjaan mencapai 100 Persen.

Sementara, Datuk Penghulu Sei Nyamuk Kecamatan Sinaboi, Dariamin menyebutkan, terbangunnya sebuah musholla yang dikerjakan oleh TNI dan Masyarakat, warga tempatan sudah merasa bersyukur.

Program manunggal TNI Ke-105 di kawasan Sei Nyamuk semoga dapat bermanfaat bagi orang banyak pada umumnya. "Program pembangunan musholla di Sei Nyamuk ini pembangunan positif yakni untuk masyarakat beribadah, semoga personil TNI Kodim 0321 mendapatkan hidayah serta mendapatkan pahalanya", ucap Dariamin. (Syofyan)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar