Kondisi Magita Sudah Berangsur Membaik, Direktur RSUD: Pasien Menderita Gastroenteritis
SIAK, RIAUBERNAS.COM - Balita (23 bulan) Magita Slavina Alhayu, warga RT 002/RW 005 Kampung Banjar Seminai, Kecamatan Dayun Kabupaten Siak, saat ini kondisinya sudah mulai berangsur membaik.
Hal itu disampaikan Direktur RSUD Tengku Rafi'an, Dr Benny Chairuddin saat dikonfirmasi Riau bernas.com melalui Selulernya, Selasa (15/1/2019).
Pasien Magita langsung dilarikan ke UGD RSUD Tengku Rafi'an kemarin, karena muntah dan mencret. Diduga keracunan setelah makan agar-agar.
"Kalau berdasarkan diagnosa dokter yang merawat, pasien menderita gastroenteritis (gangguan pencernaan), pasien langsung diberi cairan infus serta obat-obatan. Sekarang kondisinya sudah mulai membaik", ungkap Dr Benny.
Dijelaskan Benny, Penyebab menderita gastroenteritis atau gangguan pencernaan belum diketahui, tapi hasil pemeriksaan laboratorium menyatakan dalam batas normal.
"Kita juga belum memastikan penyebab keracunan itu diduga karena agar-agar atau tidak. Keracunan harus dibuktikan dulu dari sampel agar-agar dan muntahan, serta kotoran pasien. Dari kotoran hasilnya normal," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Kecamatan Dayun, Aisatia mengatakan, bahwa dirinya sudah mengambil sampel berupa agar-agar merk Sriwijaya yang diduga menjadi penyebab keracunan anak balita itu.
"Sampel agar-agar sudah kita ambil, dan sudah kita serahkan ke Disperindag Kabupaten Siak untuk dicek," pungkasnya. (Van)
Tulis Komentar