Didukung Tiga Partai Kualisi, Prabowo - Sandi Maju Pada Pilpres 2019

Deklarasi Prabowo - Sandiaga Uno maju pada Pilpres 2019.

JAKARTA - Kualisi tiga Partai, yaitu Partai PKS, Partai PAN, dan Partai Gerindra, akhirnya mendeklarasikan pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden untuk maju pada Pilpres 2019, pada Kamis malam (09/8/2018) sekira pukul 23.00 Wib, di kediaman Prabowo, Kertanegara Kebayoran Baru.

 

Menurut Prabowo, kualisi PKS, PAN, dan Gerindra bukan baru-baru ini saja, namun sudah belangsung sejak Pilkada Gubernur DKI Jakarta tahun 2017 lalu. Dimana ketiga partai kualisi ini sepakat dan punya keinginan yang sama, ingin menjadikan Indonesia lebih bermartabat, ingin mengembalikan kedaulatan ditangan rakyat, idan ingin kekayaan alam indonesia sepenuhnya untuk kemakmuran rakyat.

Pada deklarasi tersebut, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, akhirnya memilih Sandiaga Salahudin Uno untuk mendampingi dirinya menjadi calon wakil presiden dalam pilpres 2019. Keputusan tersebut berdasarkan kesepakatan tiga partai politik kualisi yaitu PAN, PKS dan Partai Gerindra.

Menurut Prabowo, keputusan ini tidak mudah dan melelahkan karena berproses selama berhari-hari. Pihaknya pun mengakui terus berunding dengan partai-partai lainnya termasuk dengan Demokrat untuk membangun koalisi besar menyelesaikan masalah pelik di Tanah Air.

"Saya terus berusaha menjalin kepercayaan kerjasama yang erat, saya ketemu Ibu Puan Maharani, ketemu senior saya SBY untuk koalisi besar mencari jalan keluar, penyelesaian masalah mendasar bangsa Indonesia", ujarnya.

Prabowo juga menjelaskan, bahwa awalnya ada dua nama yang dusulkan oleh partai kualisi untuk menjadi Cawapres, yaitu Sdr. Salim Segaf Al-Jufri dan Ustadz Abdul Somad, namun keduanya legowo untuk tidak dicalonkan. Akhirnya, berdasarkan keputusan bersama partai kualisi, diputuskan Sandiaga Salahudin Uno yang menjadi Cawapres.


Editor  : Samsul


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar