Pilkada Rohil , Golkar- Gerindra Mungkin Berduet
Rohil, (RBC) Menghadapi Tahun Politik pilkada serentak 2024. Partai Politik Kabupaten Rohil telah membuka penjaringan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati
Hal itu disampaikan Ketua DPD II Partai Rohil, Afrizal Sintong , minggu (12/5/24) saat menghadiri acara Syukuran Halal Bi Halal di Rumah kediaman H. Syafrudin dijalan Kecamatan Bagan punak
Ia mengatakan Partai Golkar dan Partai Gerindra siap berlayar dipilkada Rohil jika di takdirkan bersama
Menurut dia Partai Golkar dan Gerindra memiliki kesamaan misi dalam membangun Rohil untuk kesejahteraan masyarakat
"Kita (Partai Golkar ) mungkin bersama Gerindra siap maju dipilkada Kabupaten Rokan Hilir ," katanya
Sementara Ketua DPC Gerindra Rohil H.Syafrudin iput mengatakan kawin partai dipilkada Boleh Boleh saja, namun yang menentukan izin berlayar adalah dpp partai
"Politik, itu kan, dinamis siapa saja boleh berlayar, asal sudah memiliki tiket dari DPP Partai ," terang Iput (*)
Tulis Komentar