Lanjutkan Kinerja Gemilang, Ini Strategi Bisnis Elnusa 2024

Jakarta – Keberhasilan PT Elnusa Tbk (ELNUSA; IDX: ELSA) yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina dalam mengimplementasikan strategi bisnis yang tepat menuai hasil peningkatan pertumbuhan yang signifikan terhadap laba bersih Perseroan tahun buku 2023 dengan capaian sebesar Rp503 miliar, tumbuh 33% Year on Year (YoY).

Direktur Utama Elnusa, Bachtiar Soeria Atmadja mengatakan, “implementasi strategi bisnis yang tepat mampu mendukung pertumbuhan profitabilitas Elnusa sejak capaian kinerja kuartal III pada 2023 lalu. Capaian tersebut menjadi puncak pencapaian tertinggi sepanjang sejarah berdirinya Elnusa, dan hal ini tentunya menjadi penentu keberhasilan kami dalam mencatatkan kinerja keuangan yang positif pada tahun buku per 31 Desember 2023,” kata Bachtiar.

Sepanjang 2023, dari sisi operasi Elnusa berhasil menorehkan capaian di semua segmen bisnis pada jasa hulu migas, jasa distribusi dan logistik energi serta jasa penunjang migas. Sementara itu, Elnusa terpilih sebagai Konstituen Pefindo I – Grade dari PT Pemeringkat Efek Indonesia yang bekerja sama dengan PT Bursa Efek Indonesia untuk periode Juli – Desember 2023.

Adapun capaian tersebut didasari atas posisi Elnusa sebagai salah satu perusahaan di pasar modal yang dapat memberikan keuntungan yang cukup tinggi bagi investor dan atas hal tersebut tentunya memberikan dampak positif pada brand image Elnusa di pasar modal. Dari sisi belanja modal, Elnusa telah menyerap belanja modal sebesar Rp495 miliar yang digunakan baik untuk pertumbuhan bisnis maupun mempertahankan kapasitas.

Bachtiar menjelaskan, Pertumbuhan profitabilitas yang dicatatkan Elnusa pada tahun buku 2023 ini tentunya didorong atas upaya seluruh Management serta Perwira Elnusa dalam membangun fundamental yang kuat untuk pertumbuhan dan keberlanjutan bisnis jangka panjang yang saling menguntungkan untuk seluruh stakeholder Elnusa. “Demi menjaga pertumbuhan serta kinerja terbaik ini, Perseroan telah memiliki Strategic Direction yang berfokus pada empat aspek yang dapat dijalankan secara konsisten di tahun 2024," terangnya.

Perseroan akan fokus dalam meningkatkan pembangunan manusia untuk keberlanjutan jangka panjang. Selain itu dari sisi proses bisnis Perseroan terus melakukan optimalisasi proses untuk meningkatkan daya saing. "Perseroan juga terus mendorong perkembangan bisnis untuk pertumbuhan yang lebih agresif, dan yang paling penting adalah Perseroan selalu berupaya untuk meningkatkan profitabilitas dan menjaga stabilitas keuangan,” ucap Bachtiar.

Bachtiar menambahkan, arahan strategis ini dilakukan untuk percepatan mencapai keunggulan dengan mengkatalisasi momentum melalui SDM terbaik, kolaborasi dan inovasi yang berkelanjutan serta bertanggung jawab. "Kami Optimis dengan strategi ini Perseroan akan tumbuh semakin tinggi lagi ke depan yang pada akhirnya mampu mendukung target Produksi migas nasional,” tutup Bachtiar. (**)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar