PSHT Cabang Pelalawan Gelar Acara Pengesahan (Wisuda) Warga Tingkat I

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kabupaten Pelalawan menggelar acara Pengesahan (wisuda) warga tingkat I di Gedung Daerah Pelalawan Rabu (10/8/2022). Sebanyak 217 calon warga akan di sahkan oleh Dewan Pengesah dari Pusat Madiun dan warga tingkat II.

Hadir pada kegiatan pengesahan tersebut, Bupati Pelalawan diwakili Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga, Kapolres Pelalawan, DANDIM, Ketua KONI Kabupaten Pelalawan, Ketua Persatuan Batak Bersatu Apul Sihombing, Ketua IPSI Pelalawan Rinaldi, Ketua Cabang Persaudaraan SH Terate Cabang Pelalawan, Ketua Dewan Cabang Pelalawan, dan ratusan warga.

Mas Sudar selaku Ketua Cabang PSHT Cabang Pelalawan mengatakan bahwa warga yang akan di sahkan terdiri dari 7 Ranting. “Sebanyak 217 warga baru yang akan disahkan dari 7 Ranting,” ujar Mas Sudar.

Lanjutnya, diantara ranting yang paling banyak dari Ranting Pangkalan Kuras. “Pencetak rekor terbanyak warga baru yang akan disahkan dari Ranting Pangkalan Kuras sebanyak 70 orang,” kata Mas Sudar.

Sudar juga mengucapkan selamat datang pada Dewan Pengesah dari Pusat Madiun juga kang mas dari Kabupaten Lain. “Saya ucapkan banyak terima kasih kepada Kang Mas Dewan Pengesah yang telah hadir untuk mengesahkan calon warga baru, semoga nanti warga yang baru disahkan dapat membesarkan organisasi serta menjaga nama baiknya,” katanya.

Bupati Pelalawan H. Zukri Misran melalui Kadis Parpora Kabupaten Pelalawan Dodi Asmasyah Putra memberikan apresiasi atas diselenggarakannya Pengesahan Warga tingkat I PSHT Cabang Pelalawan tersebut. “Pemerintah Daerah memberikan apresiasi terhadap Perguruan PSHT Cabang Pelalawan,” kata Kadis Parpora.

Dikatakannya, Pencak silat merupakan salah satu olah raga yang banyak dipertandingkan disetiap ivent baik lokal maupun nasional. “Untuk itu, harapan kami perguruan PSHT dapat menjadi yang terbaik dengan melahirkan atlet silat yang bisa mengharumkan Kabupaten Pelalawan,” katanya.

Dengan kekompakan, tambah Dodi, serta jumlah yang akan di sahkan dan yang hadir, menandakan bahwa PSHT perguruan terbesar di Pelalawan. “Baru ini pertama melihat perguruan begitu banyak yang hadir,” sebutnya.

Sementara itu, Ketua KONI Pelalawan Supratman, SE mengatakan, dengan melihat kekompakan serta banyaknya yang hadir membuat ia merinding dan memuji. "Saya sampai merinding melihat banyaknya yang hadir, ini menandakan bahwa inilah perguruan terbesar di Kabupaten Pelalawan,” katanya.

Supratman menambahkan, PSHT merupakan salah satu perguruan yang masuk di IPSI dan merupakan anggota KONI, untuk itu diharapkan dapat memberikan prestasi. “Kami minta kepada ketua IPSI agar memberikan perhatian kepada PSHT Cabang Pelalawan ini,” pungkas Supratman. (Sam)


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar