Lakukan BimTek Kelayakan dan Kepatutan Bagi Pengurus dan Pengawas Koperasi

Rizwandi Akui BKK Kopkar PT IKPP Pertama di Indonesia

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Pengurus Koperasi Karyawan (Kopkar) PT IKPP Perawang mengadakan Bimbingan teknis kelayakan dan kepatutan (BKK) pengurus dan pengawas di hotel Furaya kota Pekanbaru Provinsi Riau, Sabtu (23/10/2021).

Bimtek yang berlangsung selama 2 hari itu terhitung hari Sabtu dan Minggu dibuka langsung oleh ketua Kopkar PT IKPP Zulfikar, ST. Pembukaan tersebut juga dihadiri oleh fungsional ahli Madya Dinas Koperasi Kota Pekanbaru Ir. Rizwandi Yang juga bertindak sebagai instruktur kegiatan tersebut dan didukung oleh Dinas Koperasi UMKM Provinsi Riau.

Dalam sambutannya, Ir. Rizwandi yang merupakan fungsional ahli Madya Dinas Koperasi Kota Pekanbaru mengatakan, bimtek uji kompetensi ini merupakan hal yang baru khususnya di Provinsi Riau, bahkan indonesia. Kopkar PT IKPP telah lebih dahulu melakukan bimbingan teknis bagi pengurus dan pengawas koperasi.

Berdasarkan keputusan kementrian koperasi, setiap koperasi yang tergolong KUK 3 dan KUK 4 harus mengikuti uji kompetensi setiap pengurusnya. "Kegiatan ini bisa dijadikan contoh bagi koperasi lainnya yang ada di Riau. Ini merupakan sesuatu yang harus diwajibkan," kata dia. 

Dia berharap, dengan adanya bimbingan ini, pengurus dan pengawas koperasi nantinya bisa lebih transparan dan akuntabel. 

Rizwandi menilai, pengurus dan pengawas IKPP sangat antusias mengikuti giat bimbingan ini, artinya pengurus dan pengawas Kopkar PT IKPP memiliki tanggungjawab untuk bekerja lebih baik lagi untuk kedepannya. "Dengan kinerja pengurus koperasi yang lebih baik, tentunya akan menambah kepercayaan anggota, "sambungnya.

Terpisah, Ketua Koperasi PT. IKPP Zulfikar, ST mengaku sangat antusias sekali mengikuti bimbingan teknis ini, kerna giat ini dapat menambah wawasan serta motivasi bagi pengurus dan pengawas untuk membuat kopkar IKPP lebih maju lagi.

Zulfikar menjelaskan, dengan mengikuti uji kompetensi, pengurus akan lebih profesional lagi dalam mengelolah koperasi kedepannya. Karna banyak hal serta ilmu baru yang didapat dalam kegiatan ini.

"Semoga kedepan tingkat kepercayaan anggota koperasi PT.IKPP lebih tinggi.  Kami sebagai pengurus sebagai garda terdepan untuk lebih mensejahterakan anggota," tandasnya. (Van) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar