Jabat Dirreskrimum Polda Jambi, Ini Tanggapan Mantan Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan

AKBP Kaswandi Irwan, S.Ik.

JAMBI, RIAUBERNAS.COM - Seperti diketahui, berdasarkan Surat Keputusan Kapolri Nomor : ST_3488_XII_KEP. _2020, AKBP Kaswandi Irwan, S.Ik diangkat menjadi Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jambi. 

AKBP Kaswandi Irwan, S.Ik merupakan Perwira Polisi lulusan Akpol tahun 98 yang dikenal selalu dekat dengan seluruh lapisan masyarakat maupun anggota dan pimpinan dimana beliau ditugaskan ini, sebelum pindah atau mutasi ke Polda Jambi terlebih dahulu menjabat sebagai Kapolres Pelalawan Polda Riau selama kurang lebih dua setengah tahun. Kemudian mutasi ke Polda Jambi dan menjabat sebagai Wadir Narkoba Polda Jambi. 

Setelah berjalan selama kurang lebih 14 bulan menjadi Wadir Narkoba Polda Jambi, kini AKBP Kaswandi Irwan, S.Ik di percaya oleh Kapolri untuk menduduki jabatan sebagai Dirreskrimum Polda Jambi. 

Saat dimintai tanggapannya oleh media ini, Rabu (23/12/2020) terkait pengangkatan dirinya menjadi Dirreskrimum Polda Jambi tersebut, dengan ciri khas senyum yang selalu tersungging di bibirnya saat berbicara dengan siapa saja ini, AKBP kaswandi Irwan mengucapkan Puji syukurnya kehadirat Allah SWT atas kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh pimpinan kepada dirinya untuk menjabat sebagai Dirreskrimum Polda Jambi tersebut. 

"Yang jelas Alhamdulillah puji syukur kehadirat Allah atas kepercayaan yang telah diberikan oleh pimpinan kepada saya untuk menjabat sebagai Dirreskrimum. Insya Allah saya siap melaksanakan tugas yang diberikan dan di amanahkan kepada saya dengan baik. Ini semua tidak terlepas dari dukungan dan support pimpinan dan anggota di jajaran Polda Jambi," ucap AKBP Kaswandi Irwan seraya mengucapkan terima kasih kepada semua sahabat atas support dan dukungannya. (Sam) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar