Jalan Pertiwi Tak Kunjung di Perbaiki, Dewan Minta Masyarakat Layangkan Surat Untuk Hearing

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Permasalahan jalan Pertiwi Kampung Pinang Sebatang Timur Kecamatan Tualang tidak kunjung usai, Penghulu Pinang Sebatang Timur Heri Suparjan kembali menyampaikan permohonan perbaikan jalan Pertiwi  dalam kegiatan Musrenbang RKPD di Kecamatan Tualang, usulan program dan kegiatan tahun 2023 di aula Camat Tualang Kecamatan Tualang Kabupaten Siak.

Permohonan Penghulu Pinang Sebatang Timur langsung disambut oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Siak Androy Ade Rianda. Ia meminta kepada penghulu untuk melayangkan surat ke DPRD untuk lakukan Hearing.

"Permasalahan ini sudah lama, waktu tahun kemarin saat Musrenbang saya minta surat ke penghulu, tapi tidak juga dikirim. Jadi kalau ada surat, kita bisa lakukan Hearing, kita panggil perusahaan yang mengunakan akses jalan Pertiwi ini," kata Politisi Gerindra itu. 

Dia menjelaskan, bahwa saat ini pembangunan belum tentu bisa tercover oleh APBD Kabupaten Siak. "Makanya ini perlu kerjasama semua aspek, bisa saja Budget sharing bersama pihak perusahaan yang menggunakan akses jalan itu. Kalau perlu di buat nota kesepakatan antar semua perusahaan," tegas dia. 

Penghulu Kampung Pinang Sebatang Timur Heri Suparjan mengucapkan terima kasih atas apa yang di sampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Siak. "Iya secepatnya kami siapkan, Senin depan Langsung kami antar," tutupnya. (Van) 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar