Korban Kebakaran di Pinang Sebatang, Terima Bantuan 5 Juta Dari BAZNAS

Siak, Riaubernas.com - Para korban kebakaran yang terdiri dari 8 Kepala Keluarga itu akan menerima bantuan 5 juta rupiah dari Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Siak. Bantuan 5 juta rupiah itu diperuntukkan untuk membangun rumah kembali yang saat ini rata dengan tanah.

"Bantuan dari BAZNAS, Insya Allah sebanyak 5 juta akan menyusul. Kalau lahan sendiri, nanti dibantu melalui Pemda Siak untuk bangun unit rumah sebesar 10 juta rupiah," kata Bupati Siak Drs. Alfedri,  M.Si saat menyambangi korban kebakaran di Pinang Sebatang, Senin (17/2/2020).

Bupati mendengar informasi dan turun langsung ke lokasi musibah, Kita mengucapkan Innalillahi, semua kembali kepada Allah, atas sesuatu kehendak Allah, kita tidak menginginkan musibah ini terjadi.
 
"Delapan keluarga diharapkan dapat diberikan ketabahan kesabaran menerima musibah ini, mudah- mudahan bisa menghadapi musibah ini dan diberi kekuatan," harap bupati.

Perihal anak sekolah, lanjut Alfedri, kami sudah kordinasi dengan pihak dinas pendidikan, untuk turun langsung menolong agar seragam sekolah di usahakan secepat mungkin terealisasikan. (Van)

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar