Ikuti Kejuaraan Taekwondo se Sumatra, Atlit Taekwondo SDN 006 Pangkalankerinci Targetkan 5 Emas

Ikuti Kejuaraan Taekwondo se Sumatra, Atlit Taekwondo SDN 006 Pangkalankerinci Targetkan 5 Emas

Ketua Umum Taekwondo, Adi Sukemi, memberikan penghargaan atas capaian prestasi atlit SDN 006 Pangkalankerinci meraih Dojang terbaik & berprestasi di tahun 2019.

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Dalam gelaran acara Dojang terbaik dan berprestasi untuk cabor Taekwondo di tahun 2019 ini,  atlit taekwondo dari SDN 006 Pangkalankerinci meraih gelar terbaik dan berprestasi Dojang di tahun ini. Penganugerahan gelar terbaik dan berprestasi ini makin mengukuhkan SDN 006 Pangkalankerinci dalam meraih target 5 (lima) emas dalam kejuaraan Taekwondo se Sumatra tanggal 15 November mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Sekolah SDN 006 Pangkalankerinci, Nuraini S.Pd, pada media ini, Senin (12/11). Menurutnya, raihan sebagai Dojang terbaik dan berprestasi yang dicapai oleh empat siswa dari SDN 006 Pangkalankerinci, jelas membuat bangga. Pasalnya, capaian ini semakin menambah torehan prestasi yang diraih oleh anak-anak SDN 006 Pangkalankerinci.

"Ini jelas membanggakan bagi kami, karena anak-anak mampu meraih yang terbaik untuk kategori Dojang dalam Taekwondo di tahun ini," kata Kepsek Nuraini pada media ini, Senin (11/11).

Nuraini didampingi Pembina Taekwondo SDN 006 Pangkalankerinci, Joko Sarifudin AMd, menjelaskan bahwa anugerah Dojang terbaik dan berprestasi ini diberikan langsung oleh Ketua Umum Taekwondo Pelalawan, Adi Sukemi, pada Kepala Sekolah SDN 006 Pangkalankerinci. Di kesempatan tersebut, Adi mengatakan bahwa hendaknya prestasi ini makin melecutkan semangat para siswa untuk dapat terus meningkatkan prestasinya.

"Jangan cepat puas, terus berlatih dan berlatih agar bisa meraih prestasi yang mampu mengharumkan nama Kabupaten Pelalawan," tandasnya.

Dia mengatakan banyak cara dan ragam seseorang mengharumkan nama daerah ini, dimana salah satunya melalui olahraga. Karena itu, sebagai Ketua Umum dirinya akan terus mensupport cabor Taekwondo agar dapat terus berprestasi sehingga tak hanya mampu mengharumkan nama Kabupaten Pelalawan saja, tapi juga Riau dan Indonesia.

"Betapa bangganya jika ada anak-anak kita dari Cabor Taekwondo dapat mengharumkan tak hanya daerah tapi juga negara di kancah Internasional," ujarnya.

Pembina Taekwondo, Joko Sarifudin A.Md, menambahkan bahwa saat ini siswa SDN 006 yang mengikuti Taekwondo tengah berlatih untuk mengikuti Kejuaraan Taekwondo se Sumatra yang digelar tanggal 15 November mendatang. Dalam kejuaraan yang akan dilaksanakan di Pekanbaru nanti, ada sebanyak 56 atlit dari Pelalawan yang akan ikut berlaga dimana 10 orang diantaranya berasal dari SDN 006 Pangkalankerinci.

"Target kita lima (5) emas, dan kita berharap anak didik kita bisa mengukir prestasi di kejuaraan itu," tukasnya. (ndy)

 

 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar