INHU, RIAUBERNAS.COM - Meskipun didalam sel tahanan, namun tidak menyurutkan semangat para tahanan (Napi) Polsek Peranap untuk melaksanakan upacara bendera memperingati hari kemerdekaan RI ke-75.
Upacara pengibaran sangsaka Merah Putih
yang sangat sederhana itu, dilaksanakan oleh beberapa orang tahanan Polsek Peranap didalam ruangan sel, Senin (17/8/2020) pagi.
Kapolres Inhu, AKBP Efrizal S.IK, melaui PS Paur Humas Polres Inhu, Aipda Misran membenarkan adanya upacara yang dilaksanakan oleh para tahanan Polsek Peranap itu.
Dijelaskan Misran, ide upacara bendera peringatan hari kemerdekaan ini berasal dari para tahanan itu sendiri, yang sadar akan jasa para pahlawan dalam merebut dan memproklamasikan kemerdekaan RI.
"Ide ini mereka sampaikan ke Kapolsek Peranap, AKP Cecep Sujapar, SH.
Kapolsek setuju dan mendukung penuh ide tersebut, kemudian Kapolsek membelikan 1 lembar bendera dan diberikan kepada para tahanan," jelas Misran.
Ada hal menarik dalam upacara itu, lanjut Misran, proses pengibaran bendera tidak menggunakan tiang dan tali, justru dilakukan dua orang tahanan dengan membentangkan bendera didalam ruangan sel, sedangkan tahanan lainnya mengambil posisi hormat sambil menyanyikan lagu Indonesia Raya.
"Memang sangat sederhana, tapi berlangsung dengan khidmat dan memberikan pelajaran pada kita semua untuk menghargai jasa-jasa pahlawan kemerdekaan meski apapun kondisi dan dimanapun kita berada," ujar Misran. (Mf)