Pemkab Siak Pastikan, Masyarakat Tidak Lagi Membayar Untuk Berobat

Pemkab Siak Pastikan, Masyarakat Tidak Lagi Membayar Untuk Berobat

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Komitmen Pemerintah Kabupaten Siak tidak diragukan lagi dalam bidang kesehatan untuk masyarakat, Ia (Pemkab Siak, red) berkomitmen memastikan masyarakat tidak lagi membayar untuk berobat, artinya gratis.

Hal itu disampaikan oleh Kadis Kesehatan Kabupaten Siak Tonny Chandra, dalam acara halal bi halal dengan Insan pers di Resto Lantai Dua Kabupaten Siak, Kamis (13/6/2019) sekitar pukul 10.00 WIB.

"Kita sudah pastikan masyarakat tidak lagi membayar untuk berobat, artinya gratis. Nanti sistem berobat menggunakan sistem BPJS," jelas Tony Chandra.

Tony menjelaskan, sistem BPJS itu sistem Budget and Sharing bersama Pemerintah Provinsi, 75 persen akan di tanggung APBD provinsi dan 25 persen lagi dari Kabupaten Siak.

"Tahun Kemarin, itukan cuma ditanggung 50 persen saja dalam berobat, sekarang sudah seratus persen. Inilah komitmen kita sama pak gubernur," terang Tony.

Tony menambahkan, namun demikian, untuk Jamkesda tetap ada, khususnya untuk masyarakat yang tidak memiliki KTP, tapi terdaftar sebagai warga Siak. (Van)