PDP Bertambah Namun Kasus Positif Covid 19 Nihil di Rohil

ROKAN HILIR (Riaubernas) -
Kondisi perkembangan jumlah ODP dan PDP Rokan Hilir dengan jumlah secara komulatif setiap hari terus meningkat, hal tersebut tersebabkan oleh Kota Pekan Baru, Kota Dumai, Kabupaten Kampar, menyusul Kabupaten Pelalawan sebagai daerah transmisi lokal, sebagai salah satu daerah di Propinsi Riau, Rohil pun mengalami kenaikan kasus secara signifikan.

Jubir Gugus Tugas Rohil,  Ahmad Yusuf mengungkapkan bahwa  total PDP Rohil 18, 6 pasien sudah dibyatakan sembuh berdasarkan hasil swab negatif, dan 1 swab negatif masih dirawat, sedangkan 7 pasien masih dirawat tunggu hasil swab 

"Total PDP meninggal dunia 4 , 2 diantaranya hasil swab negatif, 2 masih menunggu swab," Kata Ahmad Yusuf, Jumat (24/04/2020)

Sementara untuk jumlah ODP terkini ,5313, masa habis pemantauan 3013, dan masih pemantauan 2300.

Ahmad Yusuf mengemukakan meskipun orang dalam pemantauan atau (ODP) sedikit melonjak naik, lantaran meningkatnya mobilitas salah satu menjadi pemicu sehingga jumlah ODP naik 

"Pemicu lain banyak warga pulang kedaerah bulan suci ramadhan dan berbagai kepentingan urusan lainnya," tambahnya

Jubir Covid Rohil ini menerangkan bahwa dalam data  2 pasien RDT Positif setelah dilakukan pemeriksan ulang dengan metode yang sama hasilnya negatif bahkan kami telah dilakukan pemeriksaan ulang (Rdt ) Rafid tes, belum ada tanda yang positif artinya belum ada positif 

Rafid tes dilakukan hanya Screening awal, untuk melihat, antibody/ imun seseorang dan kami telah konfirmasi kedokter yang menangani, Rafid tes bisa berubah. Untuk menghilang dari keraguan disesuaikan prosedur yang bersangkutan tetap di PCR atau dilakukan swab.

"Dari hasil swab baru bisa dijadikan dasar menegakkan diognosa apakah yang bersangkutan terinfeksi virus corona atau tidak. Sampai kini dirohil belum ada kasus positif covid -19,"pungkas Ahmad (Syofyan Rambah)

Baca Juga