Polres Rokan Hilir Jamin Keamanan Objek Vital Pemilu 2019

ROKAN HILIR, RIAUBERNAS.COM - Kepolisian Resort Rokan Hilir melakukan pengecekan gudang komisi pemilihan umum (KPU), yang bertempat dijalan lintas Bagan Punak, menjelang pelpres dan pileg 2019,  Senin (19/11/2018).

Saat kunjungan pengecekan gudang KPU, Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto, SIK.MH didampingi Kapolsek Bangko, Kompol James I.S Rajaguguk, SIK.

Sigit menjelaskan, pengecekan gudang logistik pemilu 2019 merupakan bagian dari pengamanan yang dilakukan oleh polri terhadap proses pemilu 2019.

"Jajaran Polres Rokan Hilir siap memberikan jaminan terkait keamanan melalui kegiatan pengamanan objek vital", tegas Sigit.

Menurut Sigit, salah satunya adalah terhadap aset gudang logistik dan Kantor KPU berikut seluruh inventaris logistik Pemilu, supaya pelaksanaan Pemilu 2019 pada 17 April 2019 nantinya, berjalan lancar dan aman terkendali.

Kapolres menaruh atensi kepada personil yang melaksanakan pengamanan di Kantor KPU. Sigit menegaskan, "Laksanakan tugas dengan baik, cermat dan profesional, Jangan lengah, lakukan dengan penuh tanggung jawab," amanat Kapolres kepada sejumlah anggota yang berjaga di Kantor KPUD Rokan Hilir.

Dikesempatan Pengecekan logistik gudang KPU 2019, Selain Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto, SIK, MH, Kapolsek Bangko Kompol James Raja Guguk,SIK dan Pihak Staf KPUD Romi. (Syofyan)

 

Baca Juga