PELALAWAN (Riaubernas) - Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Pelalawan Abdullah menyerahkan SK kepada 12 Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKS se Kabupaten Pelalawan, Senin (20/12/2021).
Salah satu nama yang tercantum di dalam SK DPD PKS Kabupaten Pelalawan bernomor 073/SKEP/AD-PKS/XII/1443 adalah Abu Qadri SE yang mendapat amanah untuk memimpin partai berbasis Islam di Kecamatan Pelalawan.
"Diberi kepercayaan untuk mengetuai DPC PKS Kecamatan Pelalawan, SK nya sudah diserahkan Ketua DPD pak Abdullah, Senin kemarin bersama 11 ketua DPC lainnya," kata Abu Qadri, Kamis (23/12/2021)
Sebagai kader yang diberi amanah, Abu Qadri siap membesarkan partai berlambang dua bulan sabit dan padi di tanah kelahirannya Kecamatan Pelalawan.
"Sesuai komitmen PKS dekat dan hangat dengan semua kalangan tanpa kecuali, idealisme PKS selama ini memperjuangan keadilan dan sejahteraan masyarakat menjadi nilai plus membawa PKS dicintai masyarakat, apalagi di negeri Melayu Pelalawan,"imbuhnya
Kedepan, Abu Qadri tentu akan menjalin koolmunikasi dan koordinasi dengan kader kader PKS di Kecamatan Pelalawan lainnya. Simpul simpul partai di desa desa akan diaktifkan.
"Mohon doa dan dukungan nya, semoga niat dan cita cita ikut berpartisipasi dalam pembangunan daerah dapat terwujud melalui PKS,"harapnya (ap)