Kegiatan Menanam Seribu Pohon, Dalam Rangka Peringati Hari Lingkungan Hidup Dan HUT TNTN

Balai TNTN tuan rumah kegiatan menanam seribu pohon, yang bekerjasama dengan PLN Sumatra Bagian Tengah dan UNRI.

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Bekerjasama dengan PLN Sumatra Bagian Tengah dan Universitas Negeri Riau (UNRI), Balai Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) melaksanakan kegiatan menanam seribu pohon, Kamis (19/7/2018) di Taman Nasional Tesso Nilo.

Kegiatan menanam seribu pohon tersebut, dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup dan Hari Ulang Tahun (HUT) Taman Nasional Tesso Nilo. Jumlah bibit pohon yang ditanam sebanyak 1200 batang, yang melibatkan masyarakat, Mahasiswa dan Pelajar.

Kepala Balai Taman Nasional Tesso Nilo, Supartono, S.Hut mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dari pihak PLN dan UNRI dalam upaya penyelamatan ekosistem dan lingkungan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semoga kedepan, banyak lagi pihak-pihak yang perduli dalam upaya penyelamatan hutan Taman Nasional Tesso Nilo. Sehingga TNTN benar-benar menjadi kawasan hutan yang diperhatikan dan dilindungi.

"Kegiatan menanam pohon ini merupakan bentuk kepedulian pihak PLN dan UNRI dalam upaya penyelamatan ekosistem dan lingkungan TNTN", terang Supartono.

Supartono juga berharap, dengan adanya kegiatan ini, semoga ini menjadi awal yang baik didalam upaya kepedulian terhadap TNTN. Selain itu, semoga kedepannya lebih banyak lagi pihak-pihak yang perduli dengan upaya konservasi di Taman Nasional Tesso Nilo. (sam)
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar