Cegah Money Politik, Polres Dan Panwaslu Rohil Turunkan Satgas Gabungan

ROHIL, RIAUBERNAS.COM - Polres Rokan Hilir dan Panwaslu Rohil membentuk Satgas Gabungan, komit patroli memantau dan mengawasi dugaan terjadinya money politik, jelang hari H pencoblosan pilkada Besok pagi Rabu 27 juni 2018.

Ketua Panwaslu Kabupaten Rokan Hilir, Syahruri,Shi saat dikonfirmasi media ini, Selasa (26/6/2018), mengakui adanya kegiatan patroli bersama dengan personil polres Rohil pada malam ini.

"Satgas money politik pilkada melakukan patroli guna mencegah terjadinya dugaan money politik dilapangan yang menjadi sasaran masyarakat penguna suara, dan penyelengara pilkada", tegas Syahruri.

Selain itu,lanjut Syahruri, kegiatan ini guna menimalisir terjadinya dugaan money politik dimalam hari H pencoblosan, makanya dilakukan patroli bersama dengan pihak Gakkum.

"Kegiatan satgas money politik dalam melakukan patroli, melibatkan Panwaslu Rohil, Polres Rohil, dan Kejaksaan Rohil (Gakkum)", terang Syahruri.

Kegiatan patroli Satgas money politik tersebut, dibuka oleh Waka Polres Rohil Kompol Dr. wawan, SH. MH, di Ujung Tanjung. Ikut hadir pada malam kegiatan itu, Panwascam Tanah Putih dan Panwascam Tanah Tanjung Melawan. (Syofyan R)



 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar