Ingin Buat Masyarakat Riau Tersenyum, Cawagub Hardianto Tawarkan Tiga Program

Cawagub Hardianto bersalaman dengan masyarakat yang hadir.

SIAK, RIAUBERNAS.COM - Calon Wakil Gubernur dari nomor urut dua, Hardianto berkomitmen, ingin membuat masyarakat Riau tersenyum dengan tiga program andalannya, kalau dirinya dan LE terpilih dan dipercaya oleh masyarakat untuk memimpin Riau priode 2018-2023 mendatang.

Tiga program yang ditawarkan kepada masyarakat Riau oleh calon yang punya Tagline Riau Bangkit ini, yaitu : cukup Ekonomi, Pendidikan dan Jaminan Kesehatan.

"Kita akan membuat masyarakat Riau tersenyum dengan 3 program andalan kami, Cukup Ekonomi, Pendidikan dan jaminan kesehatan", ungkap Hardianto saat menyampaikan kampanye dialogis di kediaman anggota DPRD Kabupaten Siak, Sanggup Tarigan jalan KM 15 Perawang Barat Kecamatan Tualang.

Dijelaskan oleh Politisi partai besutan Probowo ini, bahwa saat ini peningkatan ekonomi sangat penting dilakukan, bagaimana masyarakat kita tersenyum sementara keadaan lapar atau bagaimana pingin tersenyum lagi kalau masih belum bekerja, artinya saat ini kita akan mengemban 3 program ini dengan tujuan membuat masyarakat tersenyum.

Hal tersebut akan dilakukan dengan cara membuka lapangan pekerjaan, serta mengembalikan kota Tualang ini menjadi Kota industri.

"Saat ini, para investor kita datang kembali ke kota Tualang ini serta mengembangkan ekonomi kreatif masyarakat", tambahnya.

Terkait program pendidikan, dirinya berkomitmen, "satu rumah harus ada  serjana (Perguruan tinggi,red)". Kemudian para calon serjana ini akan kita biayai dengan program beasiswa berprestasi.

"Setiap tahunnya kita akan berangkatkan 500 mahasiswa untuk memperoleh beasiswa keluar negeri", tambah Hardianto.

Hardianto juga berkomitmen, dengan pemerataan semua elemen, baik itu kesehatan maupun pendidikan dan ekonomi.

"Cukup satu kartu, semua sudah tercakup didalam itu, artinya semua kepentingan didalam kartu tersebut", pungkasnya.(ivn)


Editor : Andy Indrayanto.
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar