Tuntutan AMPKB Belum Direalisasikan PT. Adei, Kamar Tak Berencana Demo

PELALAWAN, RIAUBERNAS. COM - Ketua  Aliansi Mahasiswa & Pemuda Kecamatan Bunut (AMPKB) Kamarudin sebelumnya menegaskan bahwa persoalan AMPKB dengan perusahaan perkebunan sawit PT. Adei Plantation masih berlanjut.Tuntutan AMPKB agar perusahaan melakukan normalisasi Sungai Buluh belum direalisasikan oleh perusahaan.

"Beberapa tuntutan kami belum direalisasikan oleh perusahaan, seperti penghijauan, penebangan sawit di kanan kiri sungai,"kata Kamar baru baru ini

Ditegaskan Kamar, sebelum pihak perusahaan merealisasikan tuntutan AMPKB, persoalan PT. Adei dengan masyarakat Bunut belum selesai. Kamarudin yang selama ini getol menyuarakan kekesalan nya terhadap manajemen PT. Adei Plantation ketika ditanya kapan akan melakukan aksi demo, karena tidak juga direalisasi tuntutan masyarakat Bunut oleh PT. Adei, Kamar tidak menjawabnya.
un bersikap kritis terhadap kebijakan yang diambil oleh Pemkab Pelalawan dan DPRD Pelalawan, menurut Kamar sikap diam Dewan dan Pemkab diduga adanya permainan.

Tapi saat ditanya oleh media ini, Kamis (7/9/2017) kapan AMPKB akan kembali menggelar aksi demo ke perusahaan guna menyikapi persoalan yang tak kunjung selesai ini,  Kamar mengatakan bahwa untuk masalah demo lagi ke PT Adei,  itu tergantung dari kawan-kawan karena harus ada koordinasi satu sama lain.

"Selain koordinasi,  tentu kalau demo kan membutuhkan dana.Tapi yang jelas, aksi demo yang kami lakukan tidak ada kaitannya dengan saya yang mendapatkan proyek," tukasnya. (tim)


Editor  : Andy Indrayanto.
 


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar