PPI Gelar Lomba PBB Tingkat SMA dan SMP se Kabupaten Pelalawan

Pembina PPI Kabupaten Pelalawan, Syarifudin S.Ag, memberikan piala juara pertama ke SMP Bernas yang menjuarai lomba PBB tingkat SMP.

PELALAWAN, RIAUBERNAS.COM - Salah satu upaya dalam menciptakan generasi muda yang tangguh, disiplin sekaligus patuh dan cita tanah air, Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Pelalawan menggelar Lomba Pasukan Baris-Berbaris (PBB) tingkat SMA sederajat dan SMP sederajat se Kabupaten Pelalanwan di GOR Tengku Pangeran, Pangkalankerinci, Sabtu (25/2).

Ini disampaikan oleh Ketua Panitia Pelaksana Lomba PBB, Sugiharto, pada media ini. Menurutnya, tujuan digelarnya lomba ini adalah untuk mendidik generasi muda di kalangan usia SMA dan SMP agar bisa memiliki rasa disiplin, patuh dan cinta pada tanah air.

"Disiplin dan patuh di sini artinya mereka selalu tertanam rasa disiplin  baik di sekolah, di rumah, dalam pergaulan dan patuh kepada orang tua, guru  serta cinta tanah air dalam kesatuan NKRI," tegasnya.

Di samping itu, lanjutnya, digelarnya lomba ini juga dalam rangka pencarian bibit untuk anggota
Paskibraka tingkat Kabupaten, Provinsi dan Nasional tahun 2017. Untuk kategori yang dinilai dalam perlombaan ini adalah gerakan di tempat, gerakan berjalan, sikap, keserasian, variasi dan kostum.

"Lomba variasi ini diikuti oleh 16 regu. Rinciannya dari tingkat SMA, 11 sekolah dan SMP ada 5 sekolah yang mengikuti di daerah ini," ujarnya.

Dalam acara yang didukung penuh oleh Disbudparpora Kabupaten Pelalawan dan hanya dilaksanakan satu hari ini, sambungnya, untuk juara 1 diraih SMPN Bernas Pangkalankerinci, juara 2 diraih SMPN 2 Pangkalankerinci dan juara 3 diraih SMPN 1 Pangkalankerinci.

"Untuk tingkat SMA, juara 1 diraih SMAN 1 Pangkalankerinci, juara 2 SMAN Bernas dan juara 3 diraih SMAN 2 Pangkalankerinci," katanya.

Lanjutnya, untuk SMAN 1 Pangkalankerinci karena telah meraih juara pertama dua kali berturut-turut maka sekolah tersebut berhak akan piala bergilir PPI Kabupaten Pelalawan. (sam)




Editor    : Andy  Indrayanto


[Ikuti RiauBernas.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar